Papan nama ruang menjadi identitas bagi sebuah ruangan. Umumnya, kita akan menemukannya pada gedung-gedung fasilitas umum. Misalnya, sekolah, kantor pemerintahan, rumah sakit, dan lain-lain. Selain itu, beberapa perusahaan terkadang juga menggunakan papan nama di beberapa ruangan mereka.
Dengan adanya papan nama ruang, kita akan mudah dalam menemukan suatu ruangan. Bayangkan saja, jika di suatu instansi terdapat banyak ruangan yang tidak ada namanya, tentu kita akan kesulitan menemukan suatu ruang. Selain itu, papan nama ruang juga dapat menjadi hiasan. Biasanya, papan nama tersebut memang terpajang di depan ruangan atau di pintu. Karena menjadi hiasan, tidak mengherankan jika desain papan nama menarik.
Jenis-Jenis Papan Nama Ruangan
Seperti pada penjelasannya sebelumnya, papan nama dapat menjadi hiasan. Oleh karena itu, desainnya pun harus menarik. Berbicara tentang desain, tentu ada kaitannya dengan jenis papan nama. Berikut ini adalah beberapa jenis papan nama ruang yang dapat menjadi pilihan.
- Papan nama gantung – Jenis papan nama ini kerap kita jumpai di fasilitas pelayanan publik seperti puskesmas dan rumah sakit. Beberapa sekolah pun masih menggunakan jenis papan nama ini. Sesuai dengan namanya, papan nama ini terpasang dengan cara menggantungnya. Biasanya, pada papan terdapat pengait kecil dari besi.
- Papan nama statis – Sesuai dengan namanya, papan nama ini tidak dapat bergerak. Biasanya, papan nama jenis ini tertempel di dinding luar suatu ruangan. Banyak instansi yang menggunakan jenis papan nama yang satu ini karena terbilang lebih aman. Tidak seperti papan nama gantung, papan statis rawan untuk copot.
Itulah pilihan jenis papan nama. Selain jenis papan nama dan desain, ada juga hal lain yang perlu menjadi pertimbangan ketika ingin membuat papan nama. Hal lain tersebut adalah bahan dasar dan ukuran papan nama.
Papan nama dapat terbuat dari berbagai macam bahan. Namun, alangkah baiknya jika Anda membuatnya dari bahan akrilik. Selain awet dan kuat, bahan akrilik juga memiliki tampilan yang lebih menarik. Kemudian, untuk ukuran, Anda harus memastikan bahwa papan nama tidak terlalu besar. Begitu pula sebaliknya, jangan sampai papan nama terlalu kecil. Paling tidak, papan nama dapat terbaca dari jarak yang agak jauh.
Anda tidak perlu bingung untuk membuat papan nama akrilik. Anda bisa memesannya di AcrylicZone. Cukup hubungi customer service untuk melakukan pemesanan.